Sarung tenun tradisional khas Gresik Jawa Timur


Seni tenun tradisional yang telah dikerjakan turun-temurun, dengan mempertahankan corak tradisional yang beragam. Keistimewaan dari sarung tenun tradisional khas Gresik Jawa Timur ini adalah pada kualitas benang, pewarnaan, serta nilai seni yang tetap memperlihatkan ciri khas natural.
Pembuatan sarung tenun tradisional diawali dengan bahan dasar benang yang telah diberi pewarna sesuai dengan mode dan trend. Proses di lanjutkan dengan pemintalan. Benang yang telah di pintal lalu disekir menggunakan mihani. Untuk mendapatkan benang yang lebih halus. Benang kemudian di tenun menggunakan peralatan tenun tradisional untuk menentukan model dan corak kain dengan kombinasi warna yang berkualitas.
Seni kerajinan sarung tenun yang berwarna warni dan kaya akan motif yang sengaja dipertahankan masih di kerjakan secara tradisional demi mempertahankan keaslian ide dan ciri khas motif sarung tenun Gresik.
Dengan ini kami mempersembahkan produk sarung tenun tradional Gresik dengan bahan benang sutra 100%, benang sutra 50% dan benar mesres. Dapatkan produk dengan mutu yang terjaga oleh tangan-tangan trampil, namun dengan harga yang sangat murah untuk grosir.


Selengkapnya klik disini

Komentar